Selasa, 26 September 2023

10 Fitur Google Chrome beserta Fungsinya

1.Pin Tab

Berfungsi untuk ‘menjaga’ tab yang dibuka agar tidak tertutup jika tidak sengaja meng-klik close menu. Untuk menggunakan fitur ini, kamu cukup klik kanan pada tab dan tab conversation akan terbuka.pin tab

2.Paste and Go atau Paste and Search

Jika kamu copy sebuah URL pada browser lain dan ingin menggunakan chrome untuk membuka URL tersebut, kamu bisa menggunakan fitur ini. Kamu cukup klik kanan dan pilih Paste and Go.paste and go

3. Drag and Drop Downloads

Fitur ini memungkinkan kamu untuk drag files yang telah didownload menggunakan chrome ke dekstop komputermu. Jadi kamu tidak perlu membuka “download location” atau merubah lokasi download itu tiap kali kamu ingin file terdownload di folder atau drive yang berbeda.drag and drop download

4.Resources Page

Silahkan coba tekan CTRL + Shift + I di Chrome kamu. Dengan fitur ini kamu dapat mengetahun seberapa cepat situs milikmu load browser.resources page

5. Task Manager

Untuk mengaksesnya dapat melalui Tools Task Manager atau dengan menekan Shift + ESC. Hal ini dilakukan agar browser crash terhindar.task manager

6. Address Bar

Address Bar dapat berubah fungsi menjadi kalkulator, memang tidak semua hitungan matematika dapat dihitung dengan addres bar . Namun untuk hitungan sederhana, kamu bisa memanfaatkan address bar Chrome agar lebih cepat.address bar

7. Drag and Resize ‘Text Box’ di Webpage

Jika kamu menulis komen pada text box dan telah melampaui batas, seringkali kamu dihadapkan pada masalah scroll bar. Di Chrome, kamu tidak perlu menggeser scroll bar karena kamu dapat memperbesar text box dengan cara drag ujung kanan bawah pada text box.drag and resize

8. Pencarian Situs melalui Address Bar

Jika kamu ingin mencari konten mengenai sesuatu di Chrome, kamu tidak perlu mengetikan nama situs secara lengkap, kamu hanya perlu mengetikan beberapa huruf saja, lalu tekan Tab pada keyboard kamu. Secara otomatis, dalam address bar terdapat [search (nama situs):]. Setelah titik dua tersebut kamu bisa memasukan konten apa yang kamu cari. Misalnya android, maka ketik android setelah titik dua tersebut.pencarian situs melalui address bar

9. About:memory

Jika kamu mengetik ‘about:memory’ pada address bar Chrome, maka browser akan menampilkan detail pemakaian memori dari situs-situs yang sedang kamu buka.about memory

10. Application Shortcut

Kamu bisa menciptakan aplikasi sendiri dari berbagai situs melalui Tools  Create application shortcuts. Fitur ini akan membantu kamu untuk menghemat waktu dan memudahkan kamu untuk mengakses situs-situs yang sering kamu buka.application shortcut

Fitur Browser dan Fungsinya, Apa Saja?

Apa Itu Browser

Browser adalah aplikasi yang dapat menyajikan, menjelajahi, atau mengambil konten dari berbagai sumber informasi di WWW atau jaringan. Browser, juga dikenal sebagai perangkat lunak, memiliki fungsi menerima, mengakses, dan menyajikan banyak informasi melalui Internet.

Dengan menggunakan browser, orang dapat menjelajahi dan menemukan informasi dan data yang sangat dibutuhkan. Browser adalah dasar dari semua pencarian informasi di seluruh dunia.Tujuan dari browser itu sendiri adalah menjadi yang pertama menerima dan menampilkan semua pencarian yang diminta.

Fitur fitur Browser

1. Link Preview

Jika Anda pernah mencoba Wikiwand, sebuah alternatif dari Wikipedia, Anda mungkin menemukan sesuatu seperti Pratinjau Tautan. Ini berfungsi mirip dengan pratinjau Youtube karena menampilkan pratinjau gambar video saat Anda menggerakkan penggeser di sepanjang bilah gulir. Fitur ini akan sangat berguna karena memungkinkan untuk melihat dulu apa yang akan dia baca. Pengguna kemudian dapat memutuskan untuk mengklik atau tidak

2. Minimaps

Editor teks adalah yang sering menggunakan fitur ini, di mana Anda dapat melihat seluruh halaman pada sebuah kotak kecil, paling sering di sudut kanan atas halaman. Anda dapat memindahkan penanda pada minimap tersebut untuk menelusuri daerah-daerah dari halaman itu sendiri. Jika fitur ini ada di browser, bayangkan betapa akan semakin mudahnya proses browsing.

3. Vertical Tabs

Jika Anda cenderung membuka banyak tab di browser, tab vertikal akan berguna. Kita tidak lagi harus membuka tab, mencoba menebak tab mana yang kita perlukan, dan tidak lagi harus membuka setiap tab. Opera tidak pernah memiliki fitur seperti ini. Ada beberapa ekstensi browseryang juga dapat membuat tab vertikal. Tapi alangkah baiknya jika fitur ini bisa ada di semua browser

4. Dockable Tabs

Jika ada opsi dock, tentu proses pencarian akan semakin mudah. Dock ini bisa berupa satu atau dua tab yang di-dock di window browser, yang akan terlihat di layar untuk referensi yang lebih mudah, dan Anda dapat melanjutkan penelitian Anda pada tab yang terbuka lainnya. Fitur ini akan sama layaknya pemutar video Youtube dalam aplikasi mobile. Sekali diputar, video akan terus muncul di layar ketika Anda mulai mencari video lainnya.

5. Link Types Indicator

Jangan bingung antara fitur ini dan link preview. Maksudnya di sini adalah link internal atau eksternal yang bisa muncul dari salah satu jenis umum file seperti seperti PDF, atau format file yang tidak didukung yang hanya dapat didownload.

Link indikator internal dan eksternal yang cukup sederhana akan memberitahu pengguna apakah halaman yang terhubung adalah situs yang sama atau adalah situs lainnya. Untuk file, nanti akan indikator apakah file tersebut dapat dibuka oleh browser atau hanya bisa didownload.

6. The Cookie Law Warning

The Cookie Law adalah jenis hukum privasi yang mewajibkan situs web untuk mendapatkan persetujuan dari pengunjung untuk menyimpan atau mengambil informasi di komputer, ponsel cerdas, atau tablet.

Apakah itu melibatkan cookie atau penyimpanan lokal HTML atau beberapa bentuk pengumpulan dan penyimpanan data lainnya di mesin pengguna, ini harus dikomunikasikan kepada pengguna dan dilakukan dengan persetujuan pengguna. Banyak situs web telah menerapkan fitur ini. Namun, akan lebih membantu jika fitur ini diterapkan secara umum oleh browser.

7. Selective Zoom

Opsi ini sangat menarik bagi mereka yang ingin melihat sekelompok teks dengan lebih jelas. Ponsel Android tertentu memungkinkan double tap untuk memperbesar teks atau bagian tertentu dari halaman yang terbuka. Namun, jika fitur ini bisa dilakukan pada semua browser, tentu akan lebih menguntungkan bagi pengguna.

Fungsi Web Browser

Web browser adalah perangkat lunak yang memiliki banyak fungsi untuk mempermudah kamu menjelajahi internet. Berikut ini beberapa fungsi web browser:

1. Mencari informasi di internet dengan efektif

Internet berisi banyak hal. Salah satu manfaat web browser adalah mempermudah dan mempercepat proses pencarian informasi di internet. Selain itu, web browser termasuk perangkat lunak yang mudah digunakan. Sehingga, siapa saja dapat mengaksesnya selama memiliki koneksi internet.

2.Menyimpan data di internet

Web browser pada umumnya datang dengan fitur bookmark yang memungkinkan kamu menyimpan suatu halaman website. Dengan begitu, kamu dapat membuka kembali halaman tersebut tanpa harus mengetikkan kembali URL-nya di address bar.

3.Menampilkan file dengan ekstensi tertentu

Website pada dasarnya berisi kode pemrograman seperti HTML, JavaScript, PHP, CSS, dan lain sebagainya. Agar kode-kode tersebut dapat dipahami oleh orang umum, web browser akan menerjemahkannya terlebih dahulu sebelum menampilkannya di layar perangkatmu.

4.Mendukung pemakaian search engine

Jenis search engine seperti Google Search atau Bing, dapat diakses dengan maksimal menggunakan web browser. Dengan menggunakan search engine, kamu bisa mencari informasi hanya dengan mengetikkan kata kuncinya saja tanpa harus menghafal alamat URL-nya.

5.Melindungi perangkat dari website berbahaya

Web browser akan membantumu menjalankan proses verifikasi atau authentication sebelum mengunjungi suatu website. Cukup sulit untuk mendeteksi suatu website aman dari ancaman malware atau hal-hal berbahaya lainnya. Untuk itu, menggunakan web browser adalah cara aman untuk berselancar di internet dan menghindari cybercrime.

Selasa, 12 September 2023

Senin, 11 September 2023

DATA SISWA

Nama : Lyoza Famela

TTL : Kediri, 22 November 2008

Kelas : IX G / 9G

No abs : 18

Alamat : Ds. Banjaranyar Kec.Kras Kab.Kediri

Email : fellaacy07@gmail.com

Blogger : OPEN

IG : OPEN

TT : OPEN

FB : Achi Mi

Melanjutkan ke : SMAN 2 KEDIRI 

Artis Favorit : Taylor Swift 

Olahraga Favorit : Renang

Makanan Favorit : Mie Ayam

Minuman Favorit : Ice Coffee